Keuntungan buat Anda membayar angsuran tepat waktu
Hello sabahat Grandivo, ini ada 5 alasan mengapa anda perlu membayar angsuran kredit tepat waktu. Para konsumen kredit sering menganggap remeh hal ini, padahal banyak keuntungan yang bisa didapatkan oleh para konsumen kredit dengan membayar angsuran tepat pada waktunya, yaitu :
1. Anda Tidak Perlu Membayar Denda Keterlambatan Angsuran
Denda anda akan dihitung melalui dua cara perhitungan dibawah dan dipilih yang jumlahnya lebih besar.
- Rp. 50,000 per harinya
- 0.5% x angsuran x lama keterlambatan (dalam hari)
Dari perhitungan diatas tentu anda bisa melihat bahwa nominal dendanya cukup lumayan jadi mari kita hindari. Dan bisa berbeda untuk setiap leasing / lembaga pembiayaan.
2. Pengajuan Kredit Anda Selanjutnya Akan Lebih Mudah
BACA JUGA Hindari hal ini,Agar Pengajuan Kredit Anda di setujui
Berikut adalah beberapa kemudahan yang akan anda dapatkan di pengajuan kredit elektronik berikutnya:
- Pengajuan kredit elektronik anda yang berikutnya tidak perlu dilakukan survey ke rumah (cukup via telepon) *
- Anda bisa mengajukan kredit elektronik untuk barang kategori “resiko tinggi” seperti handphone, kamera, Laptop dan gadget lainnya.
- Pengajuan kredit elektronik anda berikutnya akan lebih cepat dari yang sebelumnya.
*Pihak leasing akan mempertimbangkan persetujuan pengajuan anda berdasarkan histori pembayaran anda.
3. Anda Lebih mudah mengatur Keuangan
Tentunya hal yang pasti akan mempermudah dalam mengelola keuangan, dimana pengeluaran yang sudah di rencanakan dan di bayarkan akan membuat Anda jadi lebih tenang dan tidak was-was akan biaya tambahan seperti Denda dan penalty, dan ini memudahkan Anda untuk mengecek apakah ada sisa keuangan yang tersisa dan yang bisa di pakai untuk keperluan yang lain.
4. Nama Anda Tidak Akan Masuk Daftar Blacklist
Apabila anda terlambat dalam membayar angsuran hingga 2 bulan, Otomatis nama anda akan di blacklist. Apabila nama anda sudah masuk daftar blacklist maka anda sudah tidak bisa mengajukan kredit elektronik maupun kredit motor di Bank atau Leasing manapun.
5. Anda Tidak Akan Didatangi Kolektor
BACA JUGA Pengajuan Kredit Elektronik Anda Pasti Disetujui, Perhatikan Hal-hal Ini !
Apabila anda telat hingga 2 bulan, dipastikan anda akan didatangi kolektor ke tempat tinggal atau tempat kerja anda. Bahkan Kontak Emergancy yang anda cantumkan sewaktu pengajuan akan di telfon dari pihak leasing. Tentu hal ini amat memalukan bagi anda apabila dilihat rekan kerja atau tetangga anda.
Konklusi
Setelah membaca 5 alasan diatas tentu anda bisa mengerti pentingnya membayar angsuran anda tepat waktunya. Kami harap artikel dari kami memberikan anda wawasan dan terima kasih
0 Comments